Solusi Atap Bocor, Mengatasi Atap Bocor Agar Tak Mudah Lagi Bocor

Solusi Atap Bocor, Mengatasi Atap Bocor Agar Tak Mudah Lagi Bocor

Solusi atap bocor, mengatasi atap bocor – Atap merupakan bagian vital dari sebuah konstruksi bangunan walaupun engerjaannya beakangan. Karena dari atap inilah anda dan seluruh anggota keluarga yang berada di rumah dapat terlindung dari teriknya matahari, paparan hujan, dan terpaan angin. Atap sendiri terdiri bari berbagai jenis, ukuran, bahan pembuatan, sampai dengan warnanya. Anda tinggal menyesuaikan mana yang cocok untu rumah anda atau yag sekiranya sesuai dengan selera anda. Karena pada dasarnya, pilihan atap yang manapun bisa sesuai untuk semua desain rumah, tergantung dari kebutuhan si pemilik rumah. Karena semua jenis atap masing-masing memiliki keunggulan dan kelemahannya sendiri termasuk model Atap genteng rumah minimalis yang biasa anda lihat di sekitar anda tinggal.

solusi atap bocor

Semua jenis atap juga pada dasarnya didesain dan diinstalasi agar tahan terhadap cuaca sehingga tidak cepat rusak, terutama menjadi bocor. Namun kadang kita tidak bisa menghindari kebocoran secara tiba-tiba, entah karena faktor usia atap, instalasi yang kurang tepat atau adanya bencana dan lain sebagainya. Untuk itu berikut ini kami berikan informasinya untuk anda seputar solusi atap bocor atau cara menyiasati agar atap rumah tidak mudah bocor.

• Perhatikan cuaca di sekitar rumah anda berdiri. Sesuaikan atap rumah anda dengan kondisi cuacanya. Misalnya saja atap beton untuk daerah yang sering terkena angin besar, panas menyengat dan lain sebagainya. Sebab salah satu alasan mengapa atap rumah anda mudah bocor adalah karena penggunaan material atap yang tidak sesuai. Yang harus diingat adalah setiap jenis atap memiliki kekurangan dan kelebihan masing-masing. Tinggal sesuaikan saja dengan kebutuhan anda. Misalnya saja pada atap genting, atap genting yang terbuat dari keramik tentu lebi kuat daripada yang terbuat dari tanah liat. Namun begitu genteng tanah liat harganya relatif lebih terjangkau dan sudah cukup melindungi dari panas maupun hujan. Demikian juga dengan atap galvanis dengan asbes. Asbes mungkin akan enderung lebih murah, namun tentu saja dari segi kekuatannya atap dari lembaran galvanis lebih unggul.

• Pasanglah atap rumah anda oleh ahlinya agar didapat instalasi atap yang baik dan benar. Karena faktor lain yang menyebabkan atap mudah bocor adalah instalasi yang salah atau kurang tepat. Misalnya saja pada atap genteng yang umumnya dipakai oleh sebagian besar masyarakat di negara kita. Idealnya atap ruma seperti itu dipasang dengan kemiringan antara 30 sampai 40 derajat. Bila kurang dari itu atap akan mudah bocor karena air hujan mungkin akan menggenang beberapa saat dan atap pun jadi mudah bocor. Sementara bila kemiringannya berlebihan, yang terjadi adalah atap mudah merosot dan rusak sehingga juga mengakibatkan mudah bocor pada akhirnya. Oleh karena itu, buatlah konstruksi atap rumah anda dengan baik dan benar. Jangan ragu menggunakan jasa ahli untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

• Pasanglah atap dengan lebih hati-hati pada bagian yang rawan bocor, misalnya saja pada bagian bubungan, sambungan tepi, lisplank, dan talang. Bila mungkin minimalkan penggunaan sambungan karena sambungan inilah yang biasanya mudah bocor. Kalaupun terdapat sambungan, usahakan sambungan tersebut rapat dan tanpa celah. Pastikan pula titik pertemuan antar material atap terpasang dengan rapi dan rapat. Cara lain untuk mengatasi rawan kebocoran pada area sambungan adalah dengan melapisinya dengan lapisan tahan air atau juga menggunakan talang karet.

• Lakukan perawatan atau pemeliharaan secara berkala untuk memperpanjang usia atap agar tidak rusak atau bocor lebih cepat. Misalnya degan mengecat ulang atap genteng rumah anda, atau melapisinya dengan lapisan waterproofing setidaknya tiap satu tahun sekali. Karena walaupun anda menggunakan jenis atap yang paling kuat dan mahal sekalipun, atap akan tetap mengalami penurunan performa seperti adanya retakan pada sambungan tepi, atap keropos dan berkarat bagi yang menggunakan atap seng ataupun pudarnya warna serta lapisan pelindung anti airnya. Hal tersebut terjadi sebagai akibat dari paparan panas matahari sepanjang musim kemarau dan guyuran hujan sepanjng musim penghujan yang tidak mungkin bisa dielakkan.

Demikian informasi singkat yang dapat kami berikan tentang solusi atap bocor atau cara menyiasati agar atap rumah tidak mudah bocor. Semoga informasi tadi bermanfaat untuk anda.